KONSELING INDIVIDU PADA SANTRI KORBAN BROKEN HOME DI PONDOK PESANTREN DARUSSALAM PUTRI UTARA BLOKAGUNG BANYUWANGI

ATSNA AF’IDATUSSA’ADAH, NIM: 17122110008 (2021) KONSELING INDIVIDU PADA SANTRI KORBAN BROKEN HOME DI PONDOK PESANTREN DARUSSALAM PUTRI UTARA BLOKAGUNG BANYUWANGI. Other thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI.

[thumbnail of SKRIPSI ATSNA AF_IDATUSSA_ADAH.pdf] Text
SKRIPSI ATSNA AF_IDATUSSA_ADAH.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Atsna Af’idatussa’adah, 2021. Konseling Individu Pada Santri Korban Broken
Home Di Pondok Pesantren Darussalam Putri Utara Blokagung
Banyuwangi. Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam Institut Agama
Islam Darussalam Blokagung Banyuwangi. Pembimbing Agung Obianto,
S.sos.I, M.Sos.
Kata Kunci: konseling Individu, Santri Broken Home.
Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan serta
mendiskripsikan dari rumusan masalah terkait bagaimana teknik konseling
individu dalam menangani santri Broken Home di Pondok Pesantren
Darussalam Blokagung Banyuwangi. Karena adanya fenomena santri dari
keluarga broken home yang mempunyai perilaku negatif di pondok
pesantren darussalam seperti malas mengikuti kegiatan pondok,
mencurangi santri lain, dan lain sebagainya. Sudah semestinya elemen
pondok pesantren harus mengatasi masalah yang dihadapi santri. Jika hal
tersebut tetap dibiarkan, maka kedepannya akan banyak hal-hal buruk yang
mereka lakukan di masyarakat nanti. Untuk itu perlu adanya peran
pengurus untuk memberi layanan bimbingan dan konseling kepada santri
yang mempunyai perilaku negatif.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat
kualitatif. Pengumpulan data dapat dilakukan melalui kegiatan observasi di
lapangan,wawancara dengan informan secara mendalam dan dokumentasi.
Dalam metode analisis data menggunakan deskriptif kualitatif, yaitu untuk
menggambarkan dan menjelaskan bagaimana Teknik Konseling Individu
Pada Santri Korban Broken Home di Pondok Pesantren Darussalam Putri
Utara.
Hasil dari penelitian ini bahwa di Pondok Pesantren Darussalam Puri
Utara Blokagung Banyuwangi terdapat beberapa santri broken home yang
memiliki perilaku negatif di pondok sehingga sebagai pengurus pondok yang
memiliki tanggung jawab melakukan teknik-teknik konseling individu untuk
mengatasi santri broken home tersebut, dan terdapat perkembanganperkembangan yang membaik.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: konseling Individu, Santri Broken Home.
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1799 Other Psychology and Cognitive Sciences > 179999 Psychology and Cognitive Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas dakwah dan Komunikasi Islam > Prodi Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: library--- iaida---- http://library-iaida.ac.id
Date Deposited: 24 Jul 2023 06:25
Last Modified: 24 Jul 2023 06:25
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/938

Actions (login required)

View Item
View Item