ANALISIS MAJAS HIPERBOLA SARKASME DAN PERSONIFIKASI DALAM FILM MY LECTURER MY HUSBAND 2020 (KAJIAN STILISTIKA)

IMRON HAMDANI, NIM: 16112310012 (2021) ANALISIS MAJAS HIPERBOLA SARKASME DAN PERSONIFIKASI DALAM FILM MY LECTURER MY HUSBAND 2020 (KAJIAN STILISTIKA). Other thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI.

[thumbnail of full skripsi.pdf] Text
full skripsi.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK
Hamdani, Imron. 2021. Analisis Majas Hiperbola Sarkasme Dan Personifikasi
Dalam Film My Lecturer My Husband 2020 (Kajian Stilistika) Tahun 2021.
Skripsi Program Studi Tadris Bahasa Indonesia, Fakultas Tarbiyah dan
Keguruan, Institut Agama islam Darussalam Blokagung.
Kata kunci: majas hiperbola, sarkasme, personifikasi, film my lecturer my
husband, kajian silistika.
Bahasa merupakan suatu sarana yang digunakan untuk mengungkapkan
buah pikir seseorang. Bahasa memiliki peran penting dalam kehidupan manusia
yang ditunjukkan dengan keberadaannya sebagai alat komunikasi. Stilistika
merupakan bentuk kajian yang menggunakan pendekatan obyektif. Kajian
stilistika digunakan untuk memudahkan menikmati, memahami, dan menghayati
sistem tanda yang digunakan dalam karya sastra yang berfungsi untuk mengetahui
ungkapan ekspresif yang ingin diungkapkan oleh pengarang. Menurut Ratna
(2014: 9) stilistika ilmu sastra yang berkaitan dengan aspek-aspek keindahan.
Alasan peneliti meneliti film My Lecturer My Husband 2020 karena di dalam film
ini sangat mengajarkan bahwa banyak gambaran kehidupan didunia nyata yang
dapat kita pelajari dari film tersebut seperti halnya percintaan dan keluarga. Bisa
dilihat juga dari dialog film tersebut banyak terdapat gaya bahasa atau majas yang
bisa diteliti. Khususnya majas hiperbola, sarkasme, dan personifikasi. Dengan
penelitian ini pula kita dapat mengetahui bahwa gaya bahasa sangat diperlukan
dalam suatu karya sastra yang berguna untuk memperindah dan menghidupkan
suatu karya sastra tersebut. Dalam hal ini peniliti memfokuskan penelitian pada
wujud penggunaan majas hiperbola, sarkasme dan personifikasi dalam film My
Lecturer My Husband 2020. Juga pada makna majas hiperbola, sarkasme dan
personifikasi dalam film My Lecturer My Husband 2020.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
kualitatif dengan teknik simak catat, yang dilanjutkan dengan analisis data
Menurut Milles dan Huberman melalui analisis kualitatif dilakukan secara
interaktif dan bersifat terus menerus yakni dengan reduksi, penyajian data dan
terakhir adalah penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsyahan data teknik
triangulasi digunakan dalam penelitian ini untuk pengujian kridibilitas data dari
pelbagai sumber dengan berbagai cara.
Hasil penelitian tersebut ditemukan jenis majas hiperbola terdapat 15 data,
sarkasme 9 data, dan personifikasi terdapat 6 data. Berdasarkan hasil tersebut
menunjukkan bahwa terdapat 30 majas yang terdapat Film My Lecturer My
Husband 2020. Tuturan imperatif rumusan pertanyaan, 20 tuturan imperatif
rumusan pernyataan permintaan, 8 tuturan imperatif rumusan pernyataan
keharusan, 7 tuturan imperatif rumusan imperatif. Dari penelitian ini paparan data,
temuan data, dan pembahasan penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat
beberapa majas yang terdapat dalam kata atau kalimat dalam dialog percakapan di
film My Lecturer My Husband 2020. Adapun majas yang terdapat dalam film
tersebut diantaranya majas hiperbola, majas sarkasme, dan majas personifikasi.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: majas hiperbola, sarkasme, personifikasi, film my lecturer my husband, kajian silistika.
Subjects: 19 STUDIES IN CREATIVE ARTS AND WRITING > 1901 Art Theory and Criticism > 190101 Art Criticism
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia
Depositing User: library--- iaida---- http://library-iaida.ac.id
Date Deposited: 24 Jul 2023 02:26
Last Modified: 24 Jul 2023 02:26
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/909

Actions (login required)

View Item
View Item