PENGARUH KEPERCAYAAN, KUALITAS PELAYANAN ISLAM DAN ETIKA PEMASARAN ISLAM TERHADAP KEPUASAN NASABAH BSI KCP GENTENG BANYUWANGI

Alfina Nuril Hidayah, NIM : 18132210009 (2022) PENGARUH KEPERCAYAAN, KUALITAS PELAYANAN ISLAM DAN ETIKA PEMASARAN ISLAM TERHADAP KEPUASAN NASABAH BSI KCP GENTENG BANYUWANGI. Other thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI.

[thumbnail of 18132210009_Alfina Nuril Hidayah_Skripsi.pdf] Text
18132210009_Alfina Nuril Hidayah_Skripsi.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Hidayah, Nuril. 2022. Pengaruh kepercayaan, kualitas pelayanan Islam dan
etika pemasaran Islam terhadap kepuasan nasabah BSI KCP Genteng
Banyuwangi. Program Studi Perbankan Syariah Institud Agama
Islam Darussalam Blokkagung – Banyuwangi. Pembimbing Nawal Ika
Susanti, S.Pd.,M.Si.
Kata Kunci: Kepercayaan, Kualitas Pelayanan Islam, Etika Pemasaran Islam,
kepuasan nasabah.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh perkembangan perusahaan keuangan saat
ini, dimana pihak perusahaan keuangan dituntut untuk dapat menerapkan strategi
agar nasabah lebih termotivasi untuk melakukan transaksi, salah satunya yaitu
dengan membuat nasabah percaya memliki kualitas pelayanan yang baik dan etika
yang baik dalam menawarkan produk atau jasa. Sehingga para nasabah akan lebih
tertarik untuk melakukan transaksi di BSI KCP Genteng Banyuwangi, penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh kepercayaan, kualitas
pelayanan islam dan etika pemasaran islam terhadap kepuasan nasabah secara
parsial dan simultan. Dengan populasi berjumlah 600 orang dengan sampel
sebanyak 240 responden nasabah BSI KCP Genteng Banyuwangi. Penelitian ini
menggunakan metode analisis kuantitatif dengan uji regresi linier berganda
dengan pengujian hipotesis menggunakan software SPSS 25.0
Pengujian hipotesis menggunakan uji T menunjukkan bahwa kepercayaan
berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah BSI KCP Genteng
Banyuwangi. Memiliki t hitung sebesar 2,485 yang lebih besar dari t tabel 0,126
dengan tingkat probabilitas signifikansi sebesar 0,000 yang lebih kacil dari 0,05.
Kualitas Pelayanan Islam berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah BSI
KCP Genteng Banyuwangi. Memiliki t hitung sebesar 3,422 yang lebih besar dari
t tabel 0,126 dengan tingkat probabilitas signifikansi sebesar 0,000 yang lebih
kacil dari 0,05. Etika Pemasaran Islam berpengaruh signifikan terhadap kepuasan
nasabah BSI KCP Genteng Banyuwangi. Memiliki t hitung sebesar 14,422 yang
lebih besar dari t tabel 0,126 dengan tingkat probabilitas signifikansi sebesar
0,000 yang lebih kacil dari 0,05. Dan melalui uji F diketahui bahwa kepercayaa,
kualitas pelayanan islam, dan etika pemasaran islam secara bersama-sama
berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah. Angka Adjusted R
Square sebesar 0,564 menunjukkan bahwa 56,4 % variasi kepuasan nasabah dapat
dijelaskan oleh tiga variabel independen yang digunakan dalam persamaan
regresi. Sedangkan sisanya 43,6% dipengaruhi oleh variabel lain diluar ketiga
variabel yang digunakan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Kepercayaan, Kualitas Pelayanan Islam, Etika Pemasaran Islam, kepuasan nasabah.
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150302 Business Information Systems
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150304 Entrepreneurship
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Perbankan Syariah
Depositing User: library--- iaida---- http://library-iaida.ac.id
Date Deposited: 23 Jul 2023 04:53
Last Modified: 23 Jul 2023 04:53
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/892

Actions (login required)

View Item
View Item