TEKNIK SINEMATOGRAFI FILM PENDEK AIR MATA IMPIAN KARYA MULTIMEDIA DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI

KHOTIB IBRAHIM, NIM : 18121110013 (2022) TEKNIK SINEMATOGRAFI FILM PENDEK AIR MATA IMPIAN KARYA MULTIMEDIA DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI. Other thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI.

[thumbnail of Skripsi Khotib.pdf] Text
Skripsi Khotib.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Khotib Ibrahim, 18121110013, Skripsi: TEKNIK SINEMATOGRAFI FILM AIR
MATA IMPIAN KARYA MULTIMEDIA DARUSSALAM BLOKAGUNG
BANYUWANGI. Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan
Komunikasi Islam IAI Darussalam Banyuwangi, 2022.
Perkembangan teknologi komunikasi melahirkan beragam jenis konten yang
mengisi baik media baik cetak maupun digital. Begitu pula kolaborasi antara audio
dan visual dalam seni video melahirkan yang kita sebut dengan film. Banyak para
konten kreator yang memanfaatkan film untuk mengefektifkan pesan yang
terkandung dalam film yang diciptakannya.
Multimedia Darussalam (MMD) adalah salah satu lembaga yang ada di
Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi di bawah kepala bidang
komunikasi dan publikasi. Lembaga ini bertugas memproduksi dan
mempublikasikan seluruh kegiatan dan informasi pesantren kepada masyarakat
umum (wali santri, simpatisan, dan masyarakat luas). MMD sebagai lembaga media
merilis film pendek berjudul Air Mata Impian dalam mengikuti festival film pendek
nusantara dalam rangka Hari Santri Nasional 2021 yang diselenggarakan oleh
Lembaga Ta’lif wan Nasyr (LTN) NU Kabupaten Pringsewu Provinsi Lampung
bekerjasama dengan Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) Pringsewu. Film ini
meraih juara 1 kategori film terbaik, kategori artistik terbaik, dan kategori
kameramen terbaik. Di akun Youtube Pondok Pesantren Darussalam Blokagung,
viewer hingga 14 Maret 2022 sudah mencapai 14.000 views.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan tipe
deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini, peneliti mendeskripsikan atau
mengkonstruksi teori yang ada secara mendalam pada subjek penelitian. Dalam
penelitian ini, objek penelitian adalah menganalisis teknik sinematografi yang
diterapkan dalam film Air Mata Impian karya MMD. Teknik sinematografi yang
dianalisis meliputi rumus sudut kamera 5C, ukuran close up/shot, komposisi,
kontinuitas, dan pemotongan.
Ada 5 teknik sinematografi Joseph V. Mascelli A.S.C yang juga dilakukan
oleh Tim Multimedia Darussalam dalam pembuatan film pendek Air Mata Impian,
yaitu camera angle (sudut pengambilan gambar), close up/shot size (ukuran
gambar), composition (komposisi), continuity (kontinuitas), dan cutting
pemotongan/pengeditan.
Kata kunci : Film, Multimedia Darussalam, Sinematografi

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Film, Multimedia Darussalam, Sinematografi
Subjects: 10 TECHNOLOGY > 1005 Communications Technologies > 100599 Communications Technologies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas dakwah dan Komunikasi Islam > Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: library--- iaida---- http://library-iaida.ac.id
Date Deposited: 23 Jul 2023 01:39
Last Modified: 23 Jul 2023 01:39
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/861

Actions (login required)

View Item
View Item