STRATEGI KEPALA MADRASAH DALAM PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN DI MTS AL-AMIRIYYAH BLOKAGUNG BANYUWANGI TAHUN PEMBELAJARAN 2021/2022

FUAT HADI MUBAROK, NIM : 18111110055 (2022) STRATEGI KEPALA MADRASAH DALAM PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA PENDIDIKAN DI MTS AL-AMIRIYYAH BLOKAGUNG BANYUWANGI TAHUN PEMBELAJARAN 2021/2022. Other thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM DARUSSALAM BLOKAGUNG BANYUWANGI.

[thumbnail of skripsi fuat file kumpul.pdf] Text
skripsi fuat file kumpul.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Fuat Hadi Mubarok, 2022, Strategi Kepala madrasah dalam pengelolaan sarana dan
prasarana pendidikan di MTs Al-Amiriyyah Blokagung Banyuwangi,
Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan
Keguruan, Institut Agama Islam Darussalam. Pembimbing: H, Zainul
Mun’im, M. Ahk.
Kata Kunci: Strategi, Sarana dan Prasarana Pendidikan, MTs Al-Amiriyyah
Tegalsari Banyuwangi
Kepala madrasah sebagai pemimpin tertinggi harus mempunyai strategi
dalam pengelolaan sarana dan prasarana pendidikan, salah satu indikator yang
paling mudah di ukur untuk mengetahui suatu madrasah bermutu atau tidak dapat
dilihat dari kelengkapan sarana dan prasarana pendidikannya. Dalam penelitian ini
bertujuan untuk mendeskripsikan dan manganalisis strategi kepala madrasah dalam
pengelolaan sarana dan prasarana pendidikan di MTs Al-Amiriyyah Banyuwangi
yang diawali dari program perencanaan, pengadaan, inventarisasi, pemeliharaan
serta pertanggung jawaban dalam mengelola sarana dan prasarana.
Pendekatan penelitian yang di gunakan yaitu kualitatif dengan jenis
deskriptif kualitatif sedangkan tehnik pengumpulan data menggunakan observasi,
wawancara serta dokumentasi. Analisis data memakai analisis data kualitatif
menggunakan tiga rangkaian yaitu mereduksi data, penyajian dan verifikasi serta
pemeriksaaan keabsahan data menggunakan keterkaitan yang lama, pengamatan
dan tehnik trigulasi data.
Hasil penelitian dalam pengelolaan sarana dan prasarana telah terlaksana
sesuai dengan rencana yang sudah ditetapkan dan sesuai dengan ketentuan yang
ada, kepala madrasah dalam pengelolaan sarana dan prasarana pendidikan telah
melaksanakan dengan baik yaitu: madrasah melakukan dengan cara seperti
dilakukannya perencanaan sarana prasarana, pengadaan, adanya pemeliharaan
sarana serta adanya pencatatan (penginventarisasian) dan tanggung jawab
pengelolaan sarana dan prasarana hal tersebut dilakukan agar fasilitas sarana
maupun prasarana yang ada di madrasah tetap terjaga dan berfungsi dengan baik.
Namun untuk saat ini sarana dan prasarana pendidikan di MTs Al-Amiriyyah masih
memiliki sedikit kekurangan yang berupa kuranggnya gedung belajar serta tidak
adanya perpustakaan pribadi milik MTs Al-Amiriyyah.
Walau demikian dengan adanya standar sarana dan prasarana pendidikan
yang ditetapkan, degan kondisi yang ada di MTs Al-Amiriyyah maka terdapat
peningkatan pendidikan, dilihat dari peningkatan kinerja guru, pembelajaran yang
lebih aktif, prestasi akademik dan non akademika, pencapaian prestasi yang
meningkat, serta kelulusan pertahun yang meningkat dalam setiap tahunnya.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Strategi, Sarana dan Prasarana Pendidikan, MTs Al-Amiriyyah Tegalsari Banyuwangi
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150312 Organisational Planning and Management
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: library--- iaida---- http://library-iaida.ac.id
Date Deposited: 12 Jul 2023 06:40
Last Modified: 12 Jul 2023 06:40
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/488

Actions (login required)

View Item
View Item