ANALISIS UNSUR INTRINSIK DALAM NOVEL BUKAN BUKU NIKAH KARYA RIA RICIS TAHUN 2021

DWI AYU AGUSTIN, NIM ;18112310025 (2022) ANALISIS UNSUR INTRINSIK DALAM NOVEL BUKAN BUKU NIKAH KARYA RIA RICIS TAHUN 2021. FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN.

[thumbnail of artikel skripsi dwi ayu.pdf] Text
artikel skripsi dwi ayu.pdf

Download (294kB)

Abstract

Abstrak
Agustin, Dwi Ayu. 2022. Analisis Penokohan Dan Unsur Intrinsik Dalam Novel
Bukan Buku Nikah. Skripsi, Tadris Bahasa Indonesia. Fakultas tarbiyah
dan perguruan Institut Agama Islam Darussalam Blokagung. Pembimbing
: Syafi’ Junadi, M.,Pd.
Kata Kunci: Menganalis Penokohan dan Unsur Intrinsik Dalam Novel Novel
Bukan Buku Nikah kary Ria Ricis Tahun 2021
Sebagai salah satu bentuk karya sastra, novel juga meneritakan berbagai
masalah kehidupan manusia dalam interaksinya dengan lingkungan dan
sesamanya. Novel juga merupakan hasil dialog, kontemplasi, dan reaksi
pengarang terhadap lingkungan dan kehidupan, walau berupa khayalan. Novel
mengedepankan unsur-unsur intrinsik yang ada dalam novel, dan mengikuti aluralur yang ada dalam novel, dan memiliki kekhususan yang ditonjolkan dan yang
akan diungkapkan.
Fokus masalah yang dibahas dalam penelitian ini meliputi: (1).
Bagaimanakah wujud unsur intrinsik dalam novel Bukan Buku Nikah karya Ria
Ricis(2). Bagaimanakah penggunaan unsur intrinsik dalam novel Bukan Buku
Nikah karya Ria Ricis? Penelitian ini memiliki Tujuan Penelitian yang ditemukan
di dalamnya diantara lain: (1). Penelitian ini bertujuan mengetahui wujud unsur
intrinsik yang ada dalam novel Bukan Buku Nikah karya Ria Ricis (2). Penelitian
ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi tentang penggunaan unsur intrinsik
yang terdapat dalam novel Bukan Buku Nikah karya Ria Ricis.
Penelitian ini termasuk pendekatan kualitatif dengan pengumpulan data
mengunakan wawancara, dokumentasi, observasi. Data yang dipilih ialah data
primer dan data sekunder. Analisis data menggunakan analisis Huberman dan
Milles yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, sedangkan
teknik keabsahan data mengunakan Triangulasi, di antaranya ialah: Triangulasi
Data dan triangulasi metode.
Hasil dari analisis dan pembahasan yang telah dilakukan dalam penelitian
ini menunjukkan bahwa dalam unsur intrinsik itu ada 6 yaitu : Tema, Tokoh dan
Watak tokoh yang ada dalam novel Bukan Buku Nikah karya Ria Ricis ada 23,
Latar tempat ada 26 latar waktu 30 latar suasana 59, Alur, Sudut Pandang dan
Amanat.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Menganalis Penokohan dan Unsur Intrinsik Dalam Novel Novel Bukan Buku Nikah kary Ria Ricis Tahun 2021
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia
Depositing User: library--- iaida---- http://library-iaida.ac.id
Date Deposited: 09 Jul 2023 16:04
Last Modified: 09 Jul 2023 16:04
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/364

Actions (login required)

View Item
View Item