SEKOLAH PUSAT KEUNGGULAN SEBAGAI BRAND IMAGE SMK NEGERI DARUL ULUM MUNCAR BANYUWANGI

NIKEN LUFI ANGGINI, NIM: 19111110026 (2023) SEKOLAH PUSAT KEUNGGULAN SEBAGAI BRAND IMAGE SMK NEGERI DARUL ULUM MUNCAR BANYUWANGI. SEKOLAH PUSAT KEUNGGULAN SEBAGAI BRAND IMAGE SMK NEGERI DARUL ULUM MUNCAR BANYUWANGI. pp. 1-19.

[thumbnail of ARTIKEL SKRIPSI NIKEN LUFI ANGGINI.pdf] Text
ARTIKEL SKRIPSI NIKEN LUFI ANGGINI.pdf

Download (477kB)

Abstract

ABSTRAK
Anggini, Niken Lufi, 2023. Sekolah Pusat Keunggulan sebagai Brand Image SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi. Skripsi. Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Institut Agama Islam Darussalam. Pembimbing: Nur Hidayati, M.Pd.I.
Kata kunci : Sekolah Pusat Keunggulan, Brand Image, SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi
Tujuan untuk mendeskripsikan penelitian ini adalah : (1) untuk mengetahui apa saja implementasi sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image SMK Negeri Darul Ulum Muncar; (2) untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi.
Adapun metode yang digunakan peneliti di antaranya adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan 3 tahapan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data yang peneliti peroleh berupa data primer berupa observasi terkait sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image sekolah, wawancara terhadap kepala sekolah dan pengelolaan sekolah pusat keunggulan, serta data sekunder dokumentasi dan arsip kegiatan dari pengelolaan sekolah pusat keunggulan. Pemeriksaan keabsahan data dengan triangulasi yaitu triangulasi teori, metode, dan pengamat. Analisis data dengan interaktif tiga model yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi Sekolah Pusat Keunggulan sebagai Brand Image SMK Negeri Darul Ulum Muncar, Perencanaan meliputi: (1) SMK Negeri Darul Ulum Muncar adalah sekolah pusat keunggulan (PK), (2) SMK Negeri Darul Ulum Muncar sebagai sekolah literasi, (3) SMK Negeri Darul Ulum Muncar adalah sekolah kemaritiman, pengorganisasian implementasi sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image sekolah meliputi: guru-guru berkompetensi di bidangnya, pelaksanaan implementasi sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image sekolah meliputi: (1) menyiapkan fasilitas yang dibutuhkan siswa, (2) prestasi yang diraih, (3) pendampingan langsung dari kepala sekolah, evaluasi implementasi sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image sekolah meliputi: (1) rapat dinas setiap bulannya, (2) meningkatkan kompetensi guru.
Setelah diklarifikasi faktor pendukung dan penghambat dari hasil temuan penelitian dirumuskan implementasi yang tepat untuk menjadikan sekolah pusat keunggulan sebagai Brand Image SMK Negeri Darul Ulum Muncar: (1) perlu adanya pengarahan kepada guru sekolah untuk lebih mendukung adanya program sekolah pusat keunggulan meliputi seluruh kegiatan yang ada di program keahlian TKPI sekolah, (2) Perlu adanya sosialisasi dengan wali siswa untuk menumbuhkan kesadaran diri apa saja yang dapat bermanfaat dan memberi keuntungan dari menempatkan putra-putrinya di sekolah.
============================================================
ABSTRACT
Anggini, Niken Lufi, 2023. School of Excellence as Brand Image of SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi. Thesis. Islamic Education Management Study Program, Faculty of Tarbiyah and Teacher Training, Darussalam Islamic Institute. Supervisor: Nur Hidayati, M.Pd.
Keywords: School Center of Excellence, Brand Image, SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi
The objectives set in this study are: (1) to find out how the implementation of the center of excellence school as a Brand Image of SMK Negeri Darul Ulum Muncar; (2) to find out what are the supporting and inhibiting factors of the center of excellence school as a brand image of SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi.
The methods used by researchers include a qualitative approach with a type of descriptive research. Data collection techniques use 3 stages, namely observation, interviews, and documentation. The data sources obtained by the researchers are primary data in the form of observations related to the center of excellence school as a school Brand Image, interviews with principals and management of center of excellence schools, as well as secondary data documentation and archives of activities from the management of center of excellence schools. Checking the validity of data by triangulation, namely triangulation of theories, methods, and observers. Data analysis with interactive three models, namely data reduction, data presentation, and conclusions.
The results of his research: Implementation of the Center of Excellence School as the Brand Image of SMK Negeri Darul Ulum Muncar, Planning includes: (1) SMK Negeri Darul Ulum Muncar is a center of excellence school (PK), (2) SMK Negeri Darul Ulum Muncar as a literacy school, (3) SMK Negeri Darul Ulum Muncar is a maritime school, organizing the implementation of the center of excellence school as a school Brand Image includes: Teachers are competent in their fields, the implementation of the Center of Excellence School implementation as a school brand image includes: (1) preparing the facilities needed by students, (2) achievements achieved, (3) direct assistance from the principal, evaluating the implementation of the center of excellence school as a school brand image including: (1) monthly official meetings, (2) improving teacher competence.
After clarifying the supporting and inhibiting factors from the research findings, the right implementation was formulated to make the school a center of excellence as a Brand Image of SMK Negeri Darul Ulum Muncar: (1) there needs to be direction to school teachers to better support the existence of the center of excellence school program covering all activities in the school TKPI expertise program, (2) There needs to be socialization with student guardians to foster self-awareness of what can be useful and benefit from placing their children in school.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Sekolah Pusat Keunggulan, Brand Image, SMK Negeri Darul Ulum Muncar Banyuwangi
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130108 Technical, Further and Workplace Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: NIKEN LUFI ANGGINI
Date Deposited: 25 Aug 2023 09:23
Last Modified: 25 Aug 2023 09:23
URI: http://repository.library-iaida.ac.id/id/eprint/1110

Actions (login required)

View Item
View Item